Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2024

Melewatkan Wisuda Shasa

Gambar
Pekan lalu, kondisi saya drop. Mungkin karena ketularan sakit pilek, batuk dan panas dari anak kedua. Saat itu dia kena virus itu tapi maunya sama saya saja. Ketika itu rasanya biasa. Mungkin masih kuat kondisi saja. Tapi saat itu sudah merasa tertular. Pada Sabtu (23/11/2024), kondisi sudah terasa gak enak. Akhirnya malam hari makin parah. Dan pada Minggu (24/11/2024), saya putuskan gak ikut wisuda anak pertama, Shasa di kampusnya. "Ibu mending gak ikut ke wisudamu, ya. Soalnya pasti gak kuat. Mending ibu istirahat di rumah saja," kataku pada Shasa. Padahal semua sudah dipersiapkan. Tapi bagaimana lagi? Apalagi nanti masih harus foto-foto dll. Saya sesekali memantau dari youtube kampusnya. Apalagi dia sudah memberi clue kapan tampilan wisudanya. Akhirnya saya melihat youtube sekilas dan istirahat. Btw, yang membuat saya kurang cepat  sehat adalah saya tidak bisa makan. Apalagi makan nasi. Susah dan tidak ada rasanya.  Saya sempat merasa takut. Ingat zaman covid itu. Saya ber...

Naik KA Sindro ke Surabaya Rp 5000

Gambar
Sejak dua hari ini saya di Sidoarjo menjenguk anak saya yang magang industri. Karena sudah MPP, waktunya agak leluasa ke luar kota meski hanya sebentar. Si bungsu senang saya berada di dekatnya. Begitupun saya. Tapi dua kakaknya juga kangen saya. "Apa ibu bisa dibelah? Aku juga kangen ibu," kata Jasmine, anak kedua. Dalam grup WA, ia selalu bilang kangen. Bingung juga saya. Pasti sebagai ibu ya kangen semuanya.  Saat di Sidoarjo, saya ya kangen anak di Malang dan sebaliknya. Mumpung si bocil libur magang, saya ajak main ke Surabaya. Kami naik KA Sindro PP, Selasa (19/11/2024).  Ini adalah commuter line jurusan Sidoarjo-Surabaya-Gresik. Tiketnya Rp 5000. Sindro yang kami naiki ini mirip KA Penataran. Tapi formasi tempat duduknya dua-dua. Tidak ada nomer kursi. Jadi bebas memilih tempat duduk. Kami berangkat jam 15.10 WIB dari Sidoarjo dan sampai di Stasiun Surabaya Gubeng sekitar jam 16.00 WIB.  Lalu kami memutuskan main di Plaza Surabaya saja dengan berjalan kaki. Alasan ...

Masuk Masa Persiapan Pensiun

Gambar
Waktu memang berlalu cepat. Masa-masa krusial seperti bingung mengurus anak dengan pekerjaan sudah terlampaui. Anak-anak sudah besar sekarang. Dan saya sudah masuk MPP (Masa Persiapan Pensiun) di media saya bekerja. Saya diangkat perusahaan pada 1997. Dan usia pensiun di media saya adalah 55 tahun. Jadi saya pensiun pada 18 Februari 2025 saat usia 55 tahun. Pada 12 November 2024 lalu, saya sudah menerima surat pemberitahuan MPP dari perusahaan.  Rasanya tuh nano-nano. Ya senang, ya tiba-tiba berujung pada rasa kangen pada pekerjaan kelak. Saya sebenarnya sudah menyiapkan lama blog ini untuk media tulis saya kelak. Saya buat blog ini pada 2010 yang nantinya akan saya isi tulisan-tulisan. Awalnya memang menampung berita-berita saya yang human interest atau yang menurut saya menarik. Tapi seiring dengan perjalanan waktu media massa, tulisan-tulisan sudah ada di online. Jadi sewaktu-waktu bisa saya cari lagi. Jadi isi blog saya beragam. Selain berita dan behind the scene-nya, juga kegi...