"Harta Karun" Di Sekitar Situs Sekaran Malang
Saat liputan di Situs Sekaran, Di Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang pada November 2020 lalu, Saya waktu itu ingin update saja. Kebetulan ada kunjungan arkeolog BPCB Jawa Timur. Waktu menunggu membuat saya pangling. Kondisinya sudah beda dengan kunjungan saya sebelumnya. Di situs itu sudah diberi atap dan tanaman bunga tumbuh liar. Di sekitar situs itu adalah jalan tol. Ini tulisan yang sudah dimuat di media saya. SURYAMALANG.COM-MALANG-Sekitar Situs Sekaran di Desa Sekarpuro, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang masih banyak "harta karun". Arifin, masyarakat setempat melaporkan hasil penemuannya ke BPCB (Balai Pelestari Cagar Budaya) Jawa Timur. Wicaksono Dwi Nugroho, arkeolog BPCB Jatim kemudian datang ke Sekaran dan ke rumah Arifin, Rabu (18/11/2020). Lokasi penemuan justru di luar situs yang kini sudah diberi atap untuk melindungi kondisinya. "Saya kalau mendapatkan temuan selalu lapor ke BPCB," jelas Arifin pada suryamalang.com di rumahnya. Arke