Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2017

Wah...Gak Ada Bus Ke Malang

Gambar
Akhirnya malming di jalanan, Sabtu (25/3/2017). Gara-garanya tidak ada bus ke Malang di Terminal Bungurasih. Menunggu hampir dua jam, jumlah penumpang makin banyak namun tidak ada bus masuk. Saya akhirnya memutuskan ke Stasiun Sidoarjo dengan menumpang taksi dari terminal. Rasanya, makin banyak uang terbuang, hehehe. Begitulah. Dengan membawa anak-anak dan sudah malam, tentu saja tidak bisa seenaknya saja naik angkutan. Stasiun KA Sidoarjo Apalagi semua sudah mengantuk. Sebenarnya, sejak awal saya sudah ingin pulang naik kereta api. Namun suami ingin naik bus. Karena tak sepaham, saya mengalah. Namun terbukti kan perkiraan saya. Bus sulit karena pekan depan ada liburan Nyepi.  Penjualan tiket Untuk memastikan ketersediaan tempat duduk di kereta api, saya mengecek dulu lewat aplikasi. Ternyata masih ada kereta api ke Malang. Yaitu KA Jayabaya pukul 23.50 WIB.  Makanya saya "lari" ke stasiun KA Sidoarjo yang paling dekat dengan terminal. Sekarang saya menun

Berenang Sambil Menikmati Pemandangan Surabaya

Gambar
Berenang adalah kegiatan yang paling disukai anak-anak. Usai sarapan pagi di lantai 3, kami kembali ke kamar untuk mengambil perlengkapan berenang. Lokasi kolam renangnya di lantai 5. Kami menginap di lantai 8. serunya berenang Untuk masuk ke kolam renang, kartu kamar ditempelkan di sebuah alat untuk mengakses pintunya. Setelah itu pintu terbuka. Wah..pemandangan di kolam renang adalah view Surabaya wilayah timur. Sedang lalu lintas yang kami lihat adalah akses jalan Soekarno  Dari area ini, saya melihat dari jauh kampus saya. Jadi dejavu deh. Dulu sebelum kawasan timur berkembang seperti ini, ya sepi banget. Bahkan hotel tempat saya menginap sekarang di Jl Kedungbaruk Surabaya juga sudah nyempil.  Namun saat itu sudah ada angkot yang lewat. Anak-anak menikmati kegiatan ber enangnya. Seperti biasa, saya seksi dokumentasi, hehhehee. Sudah hampir dua jam berenang, mereka tak mau selesai. Katanya senang berenang di sini. Dari beberapa hotel yang pernah saya inapi, kayaknya

Main Ke Surabaya

Gambar
Ceritanya, anak-anak ingin main ke Surabaya. Akhirnya, kami berangkat dari Kota Malang pada Jumat sore (24/3/2017). Saya juga baru pesan tiket kereta api pada Jumat pagi setelah antri lumayan lama. Kami naik KA Mutiara Selatan. Ini pertama kalinya kami naik KA ini. Biasanya naik KA Bima. Karena baru berangkat sore, maka kami memutuskan naik KA ini. Jumlah penumpang di gerbong saya mungkin di bawah 15 orang. Lumayan lengang. Dalam kereta api Dari stasiun Kota Malang, kereta api berangkat pukul 16.20 WIB. Sebenarnya ingin menikmati perjalanan ini. Tapi entah kenapa rasanya kok gak enjoy. Pertama karena saya masih harus mengirim berita yang belum saya ketik. Jadi, sambil menunggu kereta datang, saya mengetik. Kemudian di kereta juga begitu. Kedua, HP saya tempat ada catatan di lapangan sudah lowbatt. Jadi harus diisi dulu. Sedang colokannya di dekat jendela. Jadi hposisinya gak enak karena saya tidak duduk dekat jendela.  Yang sudah duduk dekat jendela adalah Jasmine,

Kolam Segaran Mojokerto

Gambar
Pemandangan kolam segaran di Kabupaten Mojokerto Ini namanya kolam segaran. Foto ini saya ambil dari atas bus pariwisata yang saya tumpangi ketika melintasi Kabupaten Mojokerto beberapa waktu lalu. Menurut cerita yang saya dapatkan, konon peralatan pesta seperti piring-piring zaman kerajaan Majapahit dibuang di kolam ini. "Makanya di sini tidak boleh ada yang memancing," tutur pemandu wisata di bus. Tapi ternyata di sana ada beberapa pemancing yang asik ndeprok di kolam itu. Saya kurang byak tahu soal jenis ikannya. Sepertinya memang ada ikannya karena ada pemancing datang. Jika melihat dari atas bus, kolam segaran terlihat luas dan keren. Saya juga pernah melintas wilayah ini. Tapi baru memperhatikan ada kolam itu yang beberapa waktu lalu. Sayang rute busnya tidak ke objek wisata peninggalan kerajaan Majapahit. Mungkin lain hari harus dijadwalkan kesana. Sylvianita widyawati