Wah...Gak Ada Bus Ke Malang
Akhirnya malming di jalanan, Sabtu (25/3/2017). Gara-garanya tidak ada bus ke Malang di Terminal Bungurasih. Menunggu hampir dua jam, jumlah penumpang makin banyak namun tidak ada bus masuk.
Saya akhirnya memutuskan ke Stasiun Sidoarjo dengan menumpang taksi dari terminal. Rasanya, makin banyak uang terbuang, hehehe. Begitulah. Dengan membawa anak-anak dan sudah malam, tentu saja tidak bisa seenaknya saja naik angkutan.
Stasiun KA Sidoarjo |
Apalagi semua sudah mengantuk. Sebenarnya, sejak awal saya sudah ingin pulang naik kereta api. Namun suami ingin naik bus. Karena tak sepaham, saya mengalah. Namun terbukti kan perkiraan saya. Bus sulit karena pekan depan ada liburan Nyepi.
Penjualan tiket |
Untuk memastikan ketersediaan tempat duduk di kereta api, saya mengecek dulu lewat aplikasi. Ternyata masih ada kereta api ke Malang. Yaitu KA Jayabaya pukul 23.50 WIB.
Makanya saya "lari" ke stasiun KA Sidoarjo yang paling dekat dengan terminal.
Sekarang saya menunggu kereta api itu. Rahma sudah tertidur. Menurut saya gak papa di stasiun asal sudah ada kepastian berangkat. Daripada di terminal namun tidak jelas busnya datang apa tidak. Cuaca sendiri tidak bersahabat. Hujan terus mengguyur sejak dari Surabaya-Sidoarjo. Wah...saya sudah kangen kamar saya di Malang. Sylvianita widyawati
Komentar
Posting Komentar