Adipura Ke 4 Buat Kepanjen


Camat Kepanen, Eko Suwanto bersama Adipura
 Kegembiraan meliputi warga Kabupaten Malang karena berhasil memperoleh dua piala terkait lingkungan hidup yaitu Adipura yang keempat kalinya untuk kategori kota kecil buat Kota Kepanjen serta piala Adiwiyata untuk SMPN 5 Kepanjen. Perolehan Adipura ini diharapkan menjadi penyemangat untuk terus mempertahankan Adipura. “Adipura kali ini menjadi langkah awal untuk selalu menjaga lingkungan dan kebersihannya. Sebab kegiatan Adipura kan selalu ada tiap tahun. Sehingga tidak melakukan kegiatan saja menjelang penilaian,” jelas Eko Suwanto, Camat Kepanjen di Pendopo Kabupaten Malang, Rabu (8/6).
Karena itu ia akan menggerakkan ada pengolahan sampah hingga ketingkat terendah yaitu RT/RW, menjaga kebersihan gorong-gorong agar tidak timbul jentik-jentik yang bisa menimbulkan demam berdarah dll. Bupati Malang, Rendra Kresna mengharapkan prestasi yang diperoleh Kabupaten Malang dipertahankan setidaknya dimulai dari lingkungan sekitarnya dengan cara mengamplikasikan 3 R yaitu Reuse, Reduce dan Recycle. Kepala SMP Negeri 5 Kepanjen, Sutikno mengaku sangat gembira dengan diraihnya kembali piala Adiwiyata pada tahun ini. Katanya ia ingin mendapatkan Adiwiyata Mandiri.  “Kami akan melakukan berbagai perbaikan di sana sini karena pada Januari 2012 nanti sudah dilakukan seleksi Adiwiyata Mandiri,” tuturnya.
Aku juga 'menggondol' Adipura, he..he
Kegiatan kirab dimulai dengan pemotongan tumpeng yang diberikan bupati kepada salah satu pasukan kuning di pendopo sebagai ungkapkan rasa suka cita. Selanjutnya, bupati menyerahkan piala Adipura kepada Ketua DPRD Kabupaten Malang, Hari Sasongko mewakili warga kabupaten dan Hari menyerahkan kembali ke Camat Kepanjen, Eko Suwanto. Sementara piala Adiwiyata diserahkan bupati ke Kadindik Suwandi. Setelah itu dengan mengenakan jib terbuka, camat dan disertai para lurah serta kades se Kecamatan Kepanjen bergerak ke Kepanjen.
Begitu juga Suwandi dan Sutikno juga berdiri di mobil terbuka membawa piala Adiwijayata. Berikutnya disusul rombongan sepeda motor dari berbagai SKPD. Rombongan kirab itu dilepas oleh bupati dan jajarannya. Kegiatan itu juga menjadi tontonan tersendiri bagi para karyawan yang berada di lingkungan kantor Bupati Malang. Kirab disambut meriah oleh warga. Sejumlah jalan di Kepanjen dilewati peserta kirab dan berakhir di kantor Kecamatan Kepanjen. Kabupaten Malang telah mendapatkan penghargaan Adipura pada 2007,2008,2010 dan 2011. Namun pada 2009 gagal meraihnya. vie

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pejabat Pemkab Malang Terlibat Pembunuhan Janda (1)

Ke Makam Troloyo Mojokerto

Meraup Untung Dari Si Mini