Dispenduk Capil Cari Pinjaman Alat E KTP



Dispenduk dan Capil Kabupaten Malang berencana mencari pinjaman alat untuk memproses E KTP kepada Ditjen Adminitrasi Kependudukan. Harapannya, saat pelaksanaan E-KTP nanti pada 2012, maka petugas/operator yang ada di kecamatan sudah bisa melaksanakan dengan lancar. “Alasan saya melakukan peminjaman itu karena jumlah penduduk Kabupaten Malang yang cukup banyak yaitu 2.8 juta jiwa serta luasan wilayah dan topografinya” ujar Purnadi, Kadispenduk Capil Kabupaten Malang, Rabu (5/10). Surat resmi telah dilayangkan pada pekan lalu.
Purnadi juga sudah bertemu dengan Dirjen Adminitrasi Kependudukan di Surabaya. “Jawabannya sedang diusahakan,” ungkapnya. Jika masalah pinjaman itu disetujui, maka para operator bisa memperlajari terlebih dulu. Alat tersebut akan diletakkan di kantor dinas sebagai tempat belajar. Sebab bantuan peralatan baru diberikan untuk kabupaten-kabupaten pada awal Januari 2012. Rencananya, per kecamatan mendapat bantuan dua alat dari pemerintah pusat. Inisiatip ini dilakukan karena jumlah wajib KTP Kabupaten Malang sebanyak 2,1 juta jiwa. Sehingga perlu kecepatan memprosesnya.
“Idealnya nanti, satu alat bisa memproses E KTP 200 buah per hati jika lancar. Sesuai standar Depdagri, pemrosesan E KTP untuk satu orang rata-rata empat menit,” katanya, Alat yang ingin dipinjam instansinya antara lain server untuk aplikasi sidik jari, finger print scanner, smart card reader dll. Pihaknya sudah melihat aplikasi penerapan E KTP di Kota Malang. “Tapi kan tidak boleh meminjam,” selorohnya. Dikatannya, jika bantuan resmi alat-alat itu datang yang akan diserahkan ke Pemkab Malang pada awal tahun depan, selanjutnya pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat, operator juga akan dilatih lebih baik lagi.
Di tiap kecamatan, setidaknya ada empat operator yang akan bertugas. Sebagai dana pendampingan, direncanakan lewat APBD 2012, anggaran sebesar Rp 3,2 miliar yang digunakan untuk berbagai program selama enam bulan, termasuk untuk honor petugas per hari Rp 900/hari. vie

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pejabat Pemkab Malang Terlibat Pembunuhan Janda (1)

Ke Makam Troloyo Mojokerto

Meraup Untung Dari Si Mini